Jangan Salah Pilih, Berikut Rekomendasi Lampu LED Hemat Listrik

Walaupun terkesan sepele, namun rekomendasi lampu LED yang hemat listrik bisa akan membantu dalam menurunkan anggaran uang yang harus dikeluarkan untuk membayar tagihan PLN. Karena seperti yang diketahui, bahwa penggunaan energi bisa terus dipakai hingga 24 jam. Lalu jenis lampu LED seperti apa yang cocok untuk menangani masalah tersebut? berikut penjelasannya.

Rekomendasi Lampu LED yag Hemat Listrik

  1. Panasonic

Merk lampu hemat listrik terbaik yang pertama ialah Panasonic. Lampu yang berasal dari Jepang ini, telah menyuguhkan setidaknya sekitar 18 jenis LED yang berkualitas dengan rata-rata memiliki daya tahan mulai dari 8 hingga 12 tahun. Misalnya saja pada jenis LED Evo LDAHV3LH4A. Produk ini memiliki daya tahan mencapai 12 tahun atau mampu menghemat energi sebanyak 86 persen.

Dalam warna pencahayaannya juga tidak hanya tersedia dalam satu pilihan saja. Justru, untuk lampu jenis ini memiliki dua warna penerangan, yaitu soft warm dan cool daylight. Soal harganya, apabila dilihat dari berbagai marketplace yang menjualnya, maka lampu LED keluaran Panasonic tersebut di tawarkan dengan harga mulai dari Rp28 ribu hingga Rp200 ribu.

  1. Kawachi

Mungkin bagi beberapa orang lampu LED dari Kawachi ini masih sangat awam. Akan tetapi untuk fasilitasnya jangan diragukan lagi. Sebab LED ini menawarkan fitur hemat energi serta daya, sehingga akan sangat cocok bagi anda yang ingin berhemat. LED ini juga memiliki besaran watt mulai 5 hingga 50. Untuk harga yang ditawarkan juga tergolong murah, hanya berkisar 8 hingga 228 ribu rupiah saja.

Lampu Jalan STiang Lampu Jalanolar Cell Terbaik

  1. IKEA

Terkenal menjual perabotan rumah tangga, ternyata IKEA kini juga mengembangkan bisnisnya dalam bidang lampu LED terbaik yang tentu saja hemat listrik, misalnya  SILLBO E27 370 lumen. Pada seri tersebut mempunyai kualitas warna penerangan yang unik, yaitu rose gold. Dengan warna tersebut, tentu  cocok untuk menerangi kamar tidur anda.

Penerangan yang hangat dari jenis ini, juga di gadang-gadang  mampu mengurangi risiko silau, terutama bagi mata minus. selain itu lampu ini juga tidak mengandung merkuri, sehingga aman dipakai. Dengan tampilan desainnya yang cantik, pasti harga LED SILLBO keluaran merk IKEA ini tidak murah. agar memperoleh benda ini setidaknya kamu harus merogoh kocek sekitar 80 ribu rupia.

  1. Philips

Rekomendasi lampu LED hemat listrik terakhir  berasal dari Philip LED Bulb yang kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Merk ini sudah mulai terjun di dunia lampu sekitar tahun 1891. Philip LED Bulb ini selain hemat energi juga menjadi salah satu produk yang memiliki ciri khas warna penerangan yang putih, sehingga akan memberikan penerangan yang maksimal di area sekitarnya

Dengan memakai LED besutan Philip ini, anda bisa menghemat energi mencapai 90 persen setiap bulannya. Keunggulan lainnya juga bisa dilihat dari struktur lampunya yang awet dengan life time mencapai 15. 000 jam dan daya tahannya bisa sampai 15 tahun. Walaupun harga yang ditawarkan lampu ini sekitar 12,5 ribu sampai 2 jutaan, namun dijamin anda tidak menyesal dengan kualitasnya.

Kesimpulannya keempat lampu yang sudah disebutkan diatas mulai dari Panasonic, kawachi, IKEA, hingga Philip mempunyai kualitas yang sangat bagus. Lampu ini juga juga di gadang-gadang hemat energi. Sehingga sangat direkomendasikan bagi anda yang ingin berhemat. Namun ada juga harus memilih lampu dengan watt yang dibutuhkan agar bisa bermanfaat secara maksimal.