Mengenal Beberapa Jenis Rumput Taman

Memiliki sebuah taman di area rumah tentunya menjadi impian setiap orang. sebab, selain dapat mempercantik hunian, taman ini juga dapat menjadikan udara menjadi segar dan asri. Nah, salah satu elemen penting yang ada di dalam sebuah taman yaitu rumput taman. Maka dari itu, terdapat berbagai jenis rumput taman yang dijual di toko.

Nah, bagi Anda yang ingin membuat taman dan bingung memiliki rumput taman yang cocok untuk taman Anda. Anda dapat melihat beberapa jenis rumput tamanย di bawah ini:

  • Rumput Bermuda

Rumput Bermuda merupakan salah satu jensi rumput taman yang cocok di tanam di wilayah hangat cenderung panas. Namun rumput ini tidak cocok di taman di wilayah yang cukup dingin atau wilayan dengan iklim yang turun drastis ketika malam hari. Rumput ini memiliki warna khas dari rumput Bermuda ini adalah hijau tua yang tentunya akan sangat cantik jika terkena sinar matahari.

  • Rumput Perennial Ryegrass

Perennial Ryegrass merupakan rumput taman yang cocok di taman di cuaca dingin maupun panas. Rumput taman jenis ini memuliki tekstur yang kuat dan kokoh. Sehingga sangat cocok digunakan untuk berbagai macam aktivitas.

  • Rumput babat

Rumput babat ini juga sering disebut sebagai rumput golf.Sebab, rumput ini seringkali diaplikasikan pada permukaan lapangan golf.

Setiap jenis rumput taman tentunya memiliki perawatannya tersendiri. Mulai dari yang termudah hingga membutuhkan ekstra perawatan. Namun, langkah-langkahnya hampir sama yaitu penyiraman, pemangkasan, dan pemberian pupuk.